news.orobot.id

orobot.id

Review Kit Mobil Remote Nexbox, Belajar Robotika Jadi Lebih Seru!

Mobil remote adalah salah satu jenis mainan yang tidak pernah membosankan sebagai teman sehari-hari. Nexbox menyadari minat yang tinggi banyak orang terhadap mobil remote, sehingga menghadirkan satu inovasi menarik. Yaitu Kit Mobil Remote Nexbox.

Kit Mobil Remote Nexbox hadir untuk menciptakan pengalaman yang tidak terlupakan bagi penggemar segala usia. Produk inovatif ini menawarkan kombinasi antara konstruksi kreatif dan aksi mobil remote yang menyenangkan.

Jika Anda ingin mengetahui lebih lanjut tentang mobil remote satu ini, maka bisa membaca uraian selengkapnya pada artikel berikut.

Berbagai Keseruan yang Ditawarkan Oleh Kit Mobil Remote Nexbox

Review Kit Mobil Remote Nexbox, Belajar Robotika Jadi Lebih Seru!

1. Mengasah Kreativitas dengan Kit Mobil

Tidak seperti mobil remote pada umumnya yang berbentuk satu unit mobil siap pakai, Nexbox ingin pengguna mengasah kreativitas dan imajinasi mereka. Oleh karena itu, mobil remote buatannya perlu dirangkai terlebih dahulu.

Tidak masalah apabila ini adalah pertama kali Anda bermain kit mainan dan belum pernah merangkai sebelumnya, karena Nexbox menyertakan buku panduan di box pembelian.

Melalui buku panduan tersebut, pengguna bisa mengetahui langkah-langkah dengan jelas dan terperinci untuk merangkai setiap bagian mobil remote.

2. Mobil yang Kuat Meski Berukuran Kecil

Mobil remote biasanya identik dengan aksi melaju yang cepat di jalanan, sehingga membuat pengguna merasa senang. Namun, bukan hanya itu yang Anda dapatkan dari kit mobil ini.

Meskipun mobil remote berukuran tidak terlalu besar, namun ia mampu menaklukkan berbagai medan jalan. Dengan ban off-road yang tangguh, mobil ini mampu melaju di lantai, rerumputan, jalan halus dan bahkan kerikil. Semua medan bisa di lalui tanpa ada hambatan berarti.

Masih belum berhenti sampai disitu, ketangguhan mobil remot ini juga dibuktikan oleh kemampuannya berjalan di tanjakan dengan tingkat kemiringan sampai 45 derajat.

Selain itu, pengguna bisa berkendara penuh aksi karena mobil ini akan berputar 360 derajat. Nikmati keseruan selama berjam-jam untuk menghabiskan waktu luang dengan menyenangkan.

3. Desain Mobil Futuristik

Nexbox memahami betapa pentingnya perlindungan dan stabilitas bagi sebuah mobil remote. Oleh karena itu, ia menghadirkan bumper kokoh di bagian depan dan sayap penyeimbang di bagian belakang.

Kedua komponen tersebut di tambahkan untuk membantu mengurangi risiko benturan keras dan memberikan stabilitas ketika mobil sedang bergerak.

Hal ini memberikan pengalaman bermain yang lebih aman dan kontrol yang lebih baik bagi pengguna.

4. Kontrol Mobil Sesuai Keinginan

Kit ini di lengkapi dengan remote control 2.4 GHz yang canggih. Sehingga, memungkinkan pengendalian yang akurat terhadap gerakan dan laju mobil.

Selain itu, Anda juga bisa mengunduh aplikasi mobile yang memungkinkan pengguna mengontrol mobil remote secara langsung dari smartphone.

Tersedia beberapa mode pengendalian dari aplikasi mobile, seperti mode pemrograman, jalur navigasi, dan sensor gyro. Kit ini hadir dengan pengendalian yang fleksibel, sehingga bisa di sesuaikan menurut kebutuhan pengguna.

5. Nilai Edukasi yang Bagus

Kit Mobil Remote Nexbox bukan hanya sekadar mainan. Ini adalah produk untuk mengenalkan pengguna kepada konsep STEM (Science, Technology, Engineering, Mathematics), membantu mengembangkan kreativitas dan keterampilan teknik secara interaktif.

Mobil remote ini akan mengajak pengguna merakit, mengendalikan dan memahami teknologi di balik mobil remote. Setiap pengguna bisa mengasah keterampilan mereka sambil bersenang-senang.

Demikianlah pembahasan mengenai Kit Mobil Remote Nexbox yang bukan hanya bisa menjadi teman pada waktu senggang, namun juga memiliki pendekatan pendidikan STEM bagi pengguna.

Selain anak-anak, tetapi juga untuk orang dewasa yang ingin menggali kreativitas dan keterampilan teknik mereka. Dapatkan pengalaman bermain yang menyenangkan dan pendidikan berharga dengan produk inovatif ini.

Produk Kit Mobil Remote Nexbox ini originally buatan Jerman. Jika ingin memesan dan terima di alamat Anda di Indonesia, Orobot.id punya CS khusus untuk melayani pesanan robot dari Jerman terima di Indonesia loh? Kontak saja via WA +628115995950.

Jika Anda pemilik jasa IT atau penjual produk techno seperti robot dan sejenisnya, Anda bisa memasarkan produk Anda di Orobot. Apa itu Orobot? Orobot adalah aplikasi yang menyediakan layanan Jasa bidang techno dan pusat penjualan produk techno.

Ingin belajar robotika bareng-bareng secara online? Yuk, gabung ke grup O-ROBOT Komunitas Robotika Indonesia di grup WA berikut: https://chat.whatsapp.com/IT5hB3FTVwGA6iR5kVtOoS.